November 18, 2024
November 21, 2024
AL SIDDIQ INTERNATIONAL SCHOOL
SMP Al-Siddiq International School
resmi mengadakan sosialisasi program Project-Based Learning (PJBL) bertema Pameran
Budaya. Dalam program ini, siswa akan dibagi ke dalam beberapa kelompok
yang difasilitasi oleh guru pendamping. Setiap kelompok bertugas memilih salah
satu provinsi di Indonesia untuk dikaji lebih dalam.
Program PJBL ini berlangsung selama empat
hari, mulai tanggal 18 hingga 21 November 2024. Puncaknya, pada tanggal 22
November 2024, akan diadakan Pameran Budaya yang menampilkan hasil karya dan
pembelajaran siswa.
Tiga tugas utama yang harus
diselesaikan siswa selama PJBL adalah:
Kegiatan ini diharapkan dapat
memperkaya wawasan siswa mengenai keberagaman budaya Indonesia sekaligus
melatih keterampilan kolaborasi, kreativitas, dan presentasi. Pameran Budaya
yang terbuka untuk seluruh komunitas sekolah ini juga diharapkan menjadi momen
untuk merayakan keragaman Nusantara dalam bingkai edukasi.
Sosialisasi ini diawali dengan
pengarahan dari para guru mengenai tujuan dan manfaat PJBL, serta mekanisme
kerja kelompok. Setiap kelompok akan mendapatkan dukungan intensif dari guru
pendamping untuk memastikan tugas-tugas mereka berjalan lancar. Dalam
prosesnya, siswa diharapkan mampu mengeksplorasi secara mendalam nilai-nilai
budaya, adat istiadat, serta keunikan geografis dan sosial dari provinsi yang
mereka pilih.
Selain itu, kegiatan PJBL ini juga
memberikan ruang bagi siswa untuk mempraktikkan soft skills seperti
kerja tim, manajemen waktu, dan pemecahan masalah. Di akhir program, hasil
kerja setiap kelompok akan dinilai berdasarkan kreativitas, keakuratan
informasi, dan kemampuan mereka dalam menyampaikan presentasi. Program ini
menjadi langkah nyata SMP Al-Siddiq dalam membentuk generasi muda yang memiliki
kecintaan terhadap budaya sekaligus keterampilan abad 21.
By : Bagus Asri Wibawa, B.A., LL.B
Share Even ini